Menyetrika Mudah Dengan Setrika Peraih Rekor MURI - Dunia-Spasi

Sunday, 21 February 2016

Menyetrika Mudah Dengan Setrika Peraih Rekor MURI

Maria Veronica Simanjuntak, Senior Marketing Manager Domestic Appliances Philips Personal Health Indonesia
Ketika bertanya ke beberapa teman, “Mendingan nyuci atau nyetrika?” Jawabannya mayoritas “Mencuci dong, tinggal kucek-kucek, bilas, jemur. Nyetrika itu ribet dan lama.” Jawab seorang teman. Alasannya kenapa tak suka nyetrika? Selain butuh ketelatenan, problem dan tantangan saat menyetrika itu macam-macam. Terutama jika setrika bermasalah. Mulai dari lengket di bahan, timbul bercak hitam dan menodai pakaian, pengatur suhu yang tak berfungsi, kabel melepuh sehingga keriting-keriting dan berbahaya dong, karena bisa nyetrum dari kawat-kawat kabel yang menonjol tersebut.
Tapi lain cerita, kan? Jika menyetrika dengan setrikaan yang ringan, aman, bersih dan cepat merapikan baju yang kita setrika? Contohnya dengan Setrika Philips HD1173 yang mempunyai kelebihan sebagai berikut:

Philips HD1173/40
Lapisan Keramik tahan gores, mudah dibersihkan
  • Lapisan Keramik : Tahan gores, licin dan mudah dibersihkan.
  • Alur kancing : Alur kancing berbentuk runcing sehingga mudah menjangkau area kancing yang sempit, area kelim pun akan mudah dilakukan sehingga proses pengerjaan tak lama.
  • Tempat gulungan kabel setrika, supaya rapi ketika menyimpannya.
Tempat gulungan kabel pada body belakang setrika, supaya rapi ketika menyimpan
  • Pegangan nyaman : Tekstrur pegangan memastikan genggaman yang nyaman dan ergonomic, sehingga menghindari selip saat menyetrika.
  • Lampu Indikator suhu : Lampu indikator akan menyala ketika memanaskan dan mati ketika suhu mencapai panas yang diinginkan. Jadi kita tahu patokannya.
Pengatur suhu dengan panduan bahan kainnya
  • Mudah Mengatur suhu : Pengatur suhu yang mudah digunakan dan akurat.
  • Tersedia dalam 2 warna : Pink [HD1173/40] dan Hitam [HD1173/80]

Setrika Philips memang tak perlu ditanyakan lagi ya, soal kualitasnya. Terbukti dari pengalaman Philips selama 100 tahun selalu berinovasi yang inovasinya berdasarkan kebutuhan masyarakat, semua disesuaikan dengan gaya hidup yang selalu berkembang.

Ada cerita seru dari peluncuran Philips HD1173 ini, sebelumnya ada beberapa rangkaian acara peluncuran produk ini. Menurut Erik Van Houten, selaku Head of Marketing Philips Personal Health Indonesia, Sebelumnya diadakan “Roadshow Truk Setrika Philips” yang berkeliling ke sejumlah tempat dan berhenti di lebih dari 20 titik pusat keramaian dan tempat perbelanjaan di wilayah Jakarta, Bekasi dan Depok pada 22 hingga 30 Januari 2016. Menjangkau sekitar 2.000 ibu-ibu dari pagi hingga malam. Tim bergantian menyetrika non stop selama 200 jam menggunakan setrika HD1173. Dan kegiatan ini berhasil memecahkan rekor MURI sebagai “Setrika Bekerja Terlama”

Penyerahan Rekor MURI Setrika Bekerja Terlama, Philips HD 1173
Jusuf Ngadri, Senior Manager MURI juga mengatakan bahwa rangkaian roadshow tersebut dibuktikan dengan inspeksi secara acak untuk membuktikan bahwa setrika kering Philips HD1173 mampu bekerja non-stop selama 200 jam. Philips HD1173 terdaftar dalam rekor MURI No. 7308.
Di Pondok Indah Mall 2 Atrium, 20 Februari 2016 dirayakan pemecahan rekor MURI untuk Setrika HD1173 ini dengan rangkaian puncak acara yang dikemas dinamis dan meriah. Bagaimana tak meriah? Selain diserahkan Sertifikat MURI kepada Philips HD1173 sebagai Setrika bekerja tercepat, juga dilakukan launching sambil bagi-bagi banyak hadiah buat para pengunjung.

Judika
Judika juga memeriahkan acara dengan lagu-lagu yang nge-hits. Ditambah aksi lelang baju Judika dan MC Ersamayori kepada para pengunjung yang hasilnya disumbangkan untuk kegiatan sosial. Secara simbolis, Philips juga menyerahkan donasi kepada Yayasan Lions Club Jakarta Monas Kalingga yang telah menjadi partner kerja sama dalam rangkaian acara “Roadshow Truk Sertika Philips”



13 comments:

  1. Wah asik dapet yang pink. Saya juga pakai. Panasnya merata

    ReplyDelete
  2. Satu lagi teh yang suka bikin enggan menyetrika, bikin gerahh. Hihi... tp mau ga mau ya hrs dilakukan ya. Insya Allah lbh mudah dgn setrika Philips ini.. lucu ngepink gtu warnanya..

    ReplyDelete
  3. seneng deh nyetrika pake Philips HD 1173. Udah punya di rumah :)

    ReplyDelete
  4. Setrika di rumah juga Philips, awet banget sudah lama banget tapi masih bagus.

    ReplyDelete
  5. Seneng banget pake Philips HD1173 ya teh, selain fitur2nya keren, warnanya juga cantik :D

    ReplyDelete
  6. waahhh, yang pink warnanya lucu yaa. Meriah banget yaa peluncuran setrika Philips ini yaa. Kalau mau hasil maksimal memang promosi musti maksimal juga ya

    ReplyDelete
  7. pakai philips pekerjaan menyetrika jadi lebih ringan ya

    ReplyDelete
  8. kalau ujungnya lancip lebih enakan emang mbak...seru ya ada judika

    ReplyDelete
  9. Menyetrika itu butuh kesabaran banget. Pakai ini bisa lebih cepat kayaknya, ya.

    ReplyDelete
  10. sharing pengalaman yang menarik kak.. ooo iya kak kalau ingin punya web gratis yukk disini saja. terimakasih..

    ReplyDelete
  11. nyetrika itu udah jadi kerjaan aku dari SMP. Pas udah SMA, semua pakaian keluarga aku yang setrika, karena emang bagian aku. Eh jadinya sampe sekarang suka sama kegiatan gosok-gosok baju ini. Ngga betah aja liat baju kerut-kerut gitu, apalagi baju seragam. Supaya nyetrikanya tambah seru dan ngga berasa cape, tinggal nyalain musik aja.

    ReplyDelete
  12. asliiii setrikaannya lucu dan bagus sekaliiii :). Andalan aku di tanah air mba..

    ReplyDelete

@templatesyard