Ardans Tour And Travel berbisnis dengan hati, mendapat Rekor MURI karena banyak berdonasi |
Jakarta, 12 Desember 2015 – Di Gramedia Matraman Jakarta,
diluncurkan Buku berjudul Tour And Travel Revolution yang menghadirkan penulisnya langsung H.M Ardans Dahlan.ST serta Co.Wrtiter
nya Sofie Beatrix. Acara ini berupa
rangkaian yang dikemas apik dan padat antara peluncuran buku dan acara amal
bersama Dompet Dhuafa.
H.M Ardans Dahlan mengawali
aktualisasinya dari kegiatan band bersama
teman-temannya di daerah Pasuruan. Menyadari penghasilan dari band tak bisa menjamin risiko hidup,
karena begitu banyak proses yang tak mudah dan harus dilewati tahapannya. Belum
lagi, keterbatasan financial yang tak mendukung untuk tetap eksis di dunia band. Intinya Ardans dkk kurang sabar
dalam upaya menggapai kesuksesan. Akhirnya
Ardans bersama teman-temannya mundur. Bukan mundur dalam arti menyerah dalam
berusaha tetapi Ardans bangkit dan berusaha mencari celah kesempatan di
Jakarta. Ia berhasil diterima di sebuah
dealer dan diterima sebagai tenaga sales sepeda motor di Jakarta,sementara
teman-temannya pulang kampung.
Tetapi lagi-lagi Ardans belum
punya chermistry dengan pekerjaannya menjadi sales sepeda motor. Target yang
diminta perusahaan tak terpenuhi. Ia berikhtiar sampai akhirnya menemukan
peluang usaha dari bisnis tiket pesawat print tiket sendiri. Ardans memulai
bisnis ini benar-benar dari nol, Ia tak tak memiliki laptop, printer dan faktor
pendukung lainnya. Sehingga jika ada yang order atau ketika melakukan
pekerjaan, Ia harus bolak balik ke warnet dekat kost-an nya. Keterbatasan ini
tak menyurutkan langkahnya. Ia terus belajar dan memperluas networking dan
percaya dirinya pun diperkuat.
Ardans belajar ilmu marketing dan
lain-lainnya dari berbagai sumber bahkan Ia mempunyai banyak ide briliant
dengan menyasar pasar dengan target para perantau yang ada di Jakarta. Salah
satu targetnya ini berhasil sampai merambah pasar yang lebih luas lagi.
Ardans berbagi tips dalam
berbisnis. Menurutnya, tiga faktor berupa Modal
usaha, Marketing dan Ilmu adalah
tiga komponen penting yang harus dimiliki dalam menggapai kesuksesan baik dalam
hidup maupun karir. Kini Ardans di usianya yang masih muda sudah mampu memiliki
120 kantor cabang travel agent di
seluruh Indonesia.
Jika tertarik menekuni Bisnis
Tour and Travel, bisa mengupas rahasianya dalam Buku TOUR & TRAVEL
REVOLUTION. Di dalam buku ini dikupas berbagai tips dan cara mengatasi masalah
tantangan bisnisnya secara mendalam.
Buku karya H.M. Ardans Dachlan, S.T. |
Desrali Raoza berbagi motivasi |
Kembali ke acara peluncuran buku,
dalam rangkaian acaranya ada motivasi yang dibagikan Desrali Raoza salah satu pengelola
cabang Ardans Tour And Travel di Pekanbaru. Ia mengisahkan dirinya
sebagai anak yatim yang ulet dalam berusaha. Berbagai profesi sudah
dilakoninya, mulai dari menjadi presenter TV Nasional, menjadi sekretaris Bank
Indonesia untuk Cabang Riau dan terlibat di bisnis Tour and Travel yang
dikelola Ardans. Tak ada kata mengeluh atau putus asa dalam berbagai
keterbatasan. Desrali terus berjuang dan kini memetik hasilnya, puluhan juta
omzet dari bisnis Tour and Travel diraupnya setiap bulan. Ini bukan mimpi.
Dari apa yang dibagikan
oleh Ardans maupun Desrali di acara ini sungguh menggetarkan agar saya pun bisa
berusaha lebih baik dalam berikhtiar karena hasil yang dicapai akan sesuai
dengan usaha yang dilakukan, kegigihan, kejujuran serta menjalin hubungan baik
dengan banyak orang merupakan sebagian kunci sukses yang dibagikan dalam acara
ini.
Penutup acara disuguhi
hiburan musik serta pembagian rekor MURI kepada Ardans Tour and Travel. Mengapa
Ardans Tour and Travel memperoleh Rekor MURI? Karena bisnis ini telah melakukan
banyak donasi bagi anak yatim dan terhitung sebagai bisnis travel yang
memberikan donasi terbanyak. Salut dan sangat patut diteladani. Ingat pepatah “Dalam setiap rezeki yang kita punya, ada
hak orang lain yang harus kita berikan.”
Serius, ini kebeneran banget aku emang lagi mau bisnis serupa.. kayaknya harus dicontek ni kiat2nya. Cari bukunya deh nanti :)
ReplyDeleteKemarin mau joinan orang buat Travel Agency tetapi bagian ticketing aja, cuman masih ragu dan ngumpulin dananya dulu..
ReplyDeleteMau cari buku ini deh buat makin termotivasi...
Pengen banget bisnis dibidang ini secara hobbynya ngebolang cuma belum paham seluk beluknya..kebayang juga saingannya banyak. Kayanya harus banget baca buku ini deh
ReplyDeletebisnis travel emng paling cocok banget buat jaman sekarang dan potensial mengingat banyak orang yang semakin hobi sama jalan-jalan
ReplyDeleteKereeen kisahnya. Kemarin sih sempet ngelirik di gramed tp kok ya ga jadi tak comot. Btw ada typo mbak: chermistry
ReplyDeleteKisah masa lalu sebagai yatim, mba Raoza ini mirip denganku, semoga nanti juga bisa sukses ya seperti mba Raoza. Amin.
ReplyDeleteBuku ini keren, jadi pengen ikutan bisnis juga
Inspired banget teh.
ReplyDelete120 cabaaaangg... Padahal dimuali dari nggak punya alat yg memadai.. Jadi malu sendiri, kalau mau buka usaha suka bilang "nggak punya modal" hiks.
inspiratif banget penulisnya ya mba, jadi penasaran pengen baca bukunya..
ReplyDeletebtw, salam kenal mba Ani, gak sabar nih nunggu hari Sabtu buat berguru di Fun Blogging :)
Buku bagus yah. Menginspirasi untuk maju terus kalau udah buka usaha
ReplyDeletewah ada ide buat buka usaha baru nih dari postingan ini
ReplyDelete