Ngobrol Eco Riding Bareng Yamaha - Dunia-Spasi

Friday 1 May 2015

Ngobrol Eco Riding Bareng Yamaha

Mas Edwin membuka sesi diskusi

Senang sekali saya diundang Yamaha, di Gubuk Mang Engking The Breeze BSD Tanggal 29 April 2015. Diskusi Eco Riding bersama Komunitas Motor, Blogger, Media dan dari Polda Metro Jaya tampak, Polwan Ibu Endah yang memberikan wawasan bermanfaat seputar keamanan berkendara di jalan raya.



Diskusi dengan Ibu Endah, Polwan dari Polda Metro Jaya
Menurut Mas Edwin, MC sekaligus moderator diskusi, ketika seseorang berkendara, semestinya dibarengi Rules, Skill dan Attitude. Tanpa ke tiga komponen ini, akan mengacaukan kondisi ketertiban di jalan. Pengendara rentan kecelakaan dan pejalan kaki pun terganggu. Apa saja definisi dari ke tiga komponen itu ?

Rules : Aturan-aturan berkendara di jalanan, seperti mematuhi aturan ketika lampu merah, ya harus berhenti, membawa SIM, STNK, pemasangan rem yang baik, Flat nomor harus terletak di tempat yang semestinya, tak tertutupi dan lampu harus tetap menyala walau di siang hari. Terus tidak melewati jalur yang dilarang, misalnya jalur transjakarta dan jalan toll dan penggunaan helm.
Skill : Kalau gak bisa naik motor, jangan coba-coba naik motor. Artinya yang bisa jalankan motor ya harus bisa mengendarainya dengan baik.

Attitude : Soal attitude , pengendara harus banyak empati dengan pengendara lainnya di jalan, tidak kebut-kebutan atau memonopoli jalanan. Ranah pejalan kaki pun jangan dipakai karena bisa mengganggu kenyamanan dan keamanan. Lampu Sign pun harus dengan bijak dinyalakan agar komunikasi dengan pengendara lainnya terjalin dengan baik.

Menurut data, Ibu Endah Indonesia termasuk dari 5 negara yang tinggi angka kecelakaan lalulintasnya setelah Nigeria, India, Cina dan Brazil.
Menurut Ibu Endah, sangat mudah kalau tak mau ditilang, jangan membuat pelanggaran. “Kalau merasa sudah memenuhi aturan janganlah razia dijadikan beban, karena razia untuk melindungi pengendara juga.” Tegas Ibu Endah.

Kami pun dapat insight dari Komunitas Motor Yamaha yang hadir, bahwa sebuah komunitas yang diorganisir dengan baik, tak akan membuat onar di jalan, karena jika ada apa-apa bisa dicari ketua paguyubannya, intinya bisa dipertanggungjawabkan. Terus, kalau mau touring ke luar kota atau luar negeri, harus pakai surat pengantar dari organisasi dan di tempat tujuan harus ada yang menerima (sponsor) nya. Pasti aman.

Menariknya lagi, Komunitas Yamaha ini punya kegiatan di luar motor, misalnya gathering dan charity.

All New Soul GT
Persiapan Teman2 Blogger untuk Test Ride dengan Yamaha Blue Core


Untuk mendukung Eco Riding yang punya konsep keseimbangan kestabilan berkendara, kenyamanan, tarikan yang kuat dan hemat bahan bakar. Maka, dalam kesempatan yang sama Yamaha memperkenalkan 3 produk terbaru nya, adalah Mio M3 125, NMAX dan All New Soul GT. Ketiganya disempurnakan dengan teknologi Blue Core.

Blue Core yang Fun dan Eco-friendly, memenuhi standar motor yang banyak diinginkan masyarakat. Seperti hemat bahan bakar hingga 50% dan bertenaga. Mesinnya juga terkenal bandel, jadi awet. Ketiga motor anyar dari Yamaha ini juga dilengkapi fitur ECO Riding Indicator pada Speedometer nya. Yang akan aktif pada saat kendaraan melaju pada kecepatan 20-60 km/jam ditandai nyala lampu di indikator ECO Riding di Speedometer. Bahan bakar bisa hemat sampai 60%.

Mengapa ketiga motor yang baru diluncurkan Yamaha ini mendukung keamanan dan keamanan berkendara ? Karena menurut Mohammad Masykur dari Yamaha, berdasarkan kondisi jalanan yang padat dengan banyaknya kendaraan di Indonesia, maka inovasi Eco Riding dapat menjadi salah satu solusi bagi kenyamanan dan keamanan berkendara.

Tampilan motor  Mio M3 125, NMAX dan All New Soul GT terlihat macho, elegan dan ketika dijalankan oleh teman-teman yang melakukan test riding di acara ini, terlihat stabil.


5 comments:

  1. kadang orang abai sama hal2 sederhana dalam berkendara,salah satunya nyalain lampu reting.... wah,bagus ya mionya,lebih besar dan tinggi kayaknya

    ReplyDelete
  2. Entah kenapa aku suka sama matic barunya Yamaha, padahal baru juga punya motor Yamaha akhir tahun kemarin. Nyesel kenapa kok belinya gak sekarang pas ada keluaran baru. Hikz.

    ReplyDelete
  3. Waahh Yamaha ngeluarian Mio seri baru yaaa?

    ReplyDelete
  4. aku sudah lengkap kok mbak, SIM,STNK semuanya ada :)

    ReplyDelete
  5. Bener banget 3 unsur itu penting banget buat pengendara ya teh, SIM dan STNK ku juga aman teh :)

    ReplyDelete

@templatesyard